Tipe Data pada Database Oracle

Tipe Data pada Database Oracle - Bagi kalian calon programmer pasti tau kan yang namanya database oracle? Walaupun database ini tidak banyak yang menggunakannya karena sangat berat untuk komputer namun perlu juga untuk mempelajarinya. Berikut adalah tipe data yang ada pada database oracle :


  • VARCHAR2(size)
    Untuk menampung string/karakter dengan panjang bervariasi (tidak harus sepanjang saat didefinisikan). Ukuran maksimum 4000.
  • NVARCHAR2(size)
    Untuk menampung string/karakter dengan panjang bervariasi (tidak harus sepanjang saat didefinisikan). Ukuran maksimum 4000, tergantung dari karakter nasional yang dipakai dalam database.
  • NUMBER(precision, scale)
    Untuk kolom yang menampung data angka yang memiliki total panjang sebanyak precision dan angka di belakang koma sebanyak scale. precision mulai dari 1-38 sedangkan scale mulai dari -84 sampai 127.
  • LONG
    Data karakter dengan ukuran maksimum 2GB.
  • DATE
    Tanggal mulai dari 1 Januari 4712 SM sampai 31 Desember 9999.
  • BINARY_FLOAT
    32 bit floating-point.
  • BINARY_DOUBLE
    64 bit floating-point.
  • TIMESTAMP(precision)
    Tanggal + waktu, dimana precision adalah jumlah digit detik (mulai 0-9, default 6).
  • TIMESTAMP(precision) WITH TIME ZONE
    TIMESTAMP ditambah dengan penyesuaian zona waktu, precission adalah jumlah digit detik (mulai 0-9, default 6).
  • TIMESTAMP(precision) WITH LOCAL TIME ZONE
    TIMESTAMP yang merujuk kepada local time (waktu di komputer kita).
  • INTERVAL YEAR(precision) TO MONTH
    Waktu dalam bentuk tahun dan bulan, dimana precision adalah digit dari tahun yang digunakan (mulai 0-9, default 2).
  • INTERVAL DAY(day_precision) TO SECOND(second_precision)
    Waktu dalam bentuk hari, jam, menit, dan detik. Dimana day_precision jumlah digit dari DAY (mulai 0-9, default 2) dan second_precision merupakan jumlah digit detik (mulai 0-9, default 6).
  • RAW(size)
    Data biner dalam format RAW, size dalam ukuran byte, maksimum size adalah 2000 byte.
  • LONG RAW
    Data biner dalam format RAW, sama seperti LONG
  • ROWID
    String basis 64 yang merepresentasi alamat unik tiap baris dalam tabel.
  • UROWID(size)
    String basis 64 yang merepresentasi alamat unik tiap baris dalam tabel yang terindex, ukuran maksimumnya 4000 byte.
  • CHAR(size)
    Untuk menyimpan string/karakter dengan panjang tetap, maksimum panjangnya 2000, defaultnya 1 byte dan akan dimampatkan di sebelah kanan sampai panjang terpenuhi dengan memakai spasi.
  • NCHAR(size)
    Versi CHAR dengan multibyte karakter.
  • CLOB
    Character Large Object, dapat menampung sampai lebar 4GB.
  • NCLOB
    Sama seperti CLOB, tetapi dia mengandung karakter Unicode.
  • BLOB
    Binary Large Object sampai 4GB, menyimpan data dalam bentuk binernya.
  • BFILE
    Merupakan reference kepada file biner dari sistem operasi.
 Sekian postingan Tipe Data pada Database Oracle semoga bermanfaat...
Previous
Next Post »

Jika Anda ingin bertanya silahkan berkomentar dengan sopan gan dan JANGAN PASANG LINK DI KOMENTAR.... ConversionConversion EmoticonEmoticon